Dalam artikel ini, Anda akan menelusuri dasar-dasar trading futures dengan MEXC Learn. Panduan sederhana ini akan membantu Anda memahami pasar derivatif dengan mudah.

Futures merupakan salah satu bentuk kontrak derivatif yang mengharuskan pihak-pihak yang melakukan trading untuk menyelesaikan transaksi suatu aset pada tanggal dan tingkat tetap di masa mendatang. Pembeli dan penjual harus mengikuti harga yang ditetapkan saat kontrak futures dibuat. Syarat ini berarti bahwa harga yang ditentukan dalam kontrak harus dibayar, terlepas dari harga aset saat ini.
Kontrak futures dapat berupa komoditas fisik atau instrumen keuangan apa pun. Kontrak-kontrak ini memiliki detail kuantitas aset yang dicakup oleh kontrak tersebut. Kontrak futures biasanya di-trade di bursa futures seperti yang ditawarkan oleh MEXC.
Kontrak futures merupakan alat umum untuk melakukan hedging dari penurunan harga pasar. Trader juga menggunakannya untuk melindungi trade rutin mereka dari fluktuasi harga.
1. Bagaimana cara kerja Futures?
Kontrak futures memungkinkan trader menentukan harga aset dalam kontrak. Aset ini dapat berupa komoditas apa pun yang umum di-trade, seperti minyak, emas, perak, jagung, gula, dan kapas. Aset dasarnya juga dapat berupa saham, pasangan mata uang, mata uang kripto, dan obligasi pemerintah.
Kontrak futures akan mengunci harga salah satu aset ini pada tanggal mendatang. Kontrak futures standar memiliki tanggal jatuh tempo yang dikenal juga sebagai kedaluwarsa dan harga yang ditetapkan. Tanggal atau bulan jatuh tempo umumnya digunakan untuk mengidentifikasi futures.
Contoh
Kontrak futures jagung yang kedaluwarsa pada bulan Januari disebut futures jagung Januari.
Sebagai pembeli kontrak futures, Anda terikat untuk mengambil kepemilikan komoditas atau aset pada saat kontrak jatuh tempo. Kepemilikan ini dapat berupa uang tunai dan tidak selalu harus berupa kepemilikan aset fisik.
Hal utama yang perlu diingat adalah bahwa pembeli dapat menjual kontrak futures mereka kepada orang lain dan membebaskan diri dari kewajiban kontraktual mereka.
2. Bagaimana cara memasuki terminal trading futures di MEXC?
2.1 Jika MEXCer ingin melakukan trading di web, silakan ikuti pedoman di bawah ini untuk menggunakan halaman MEXC guna membeli futures kripto:
Buka halaman utama MEXC, arahkan kursor ke “Futures” di menu atas, lalu pilih “Futures” di menu drop-down atau cukup klik tautan ini.

2.2 Jika MEXCer ingin melakukan trading di perangkat seluler, silakan ikuti pedoman di bawah ini untuk membeli futures kripto di Aplikasi MEXC:
Ketuk Aplikasi MEXC, lalu mengarahlah ke “Futures” di menu bawah.

Terminal Futures MEXC menyediakan semua alat yang dibutuhkan setiap trader secara gratis. Terminal mudah digunakan dan menyediakan semua informasi yang dibutuhkan secara sekilas.
Dari Web MEXC:

Dari Aplikasi MEXC:

Seperti yang ditunjukkan pada gambar di atas:
No. 1 menunjukkan bilah menu di bagian atas yang memungkinkan Anda memilih pasangan trading futures yang ingin di-trade.
No. 2 menunjukkan bagian bawah layar yang berisi posisi dan detail order Anda
No. 3 menunjukkan buku order di sisi kiri layar yang memungkinkan Anda memperoleh ringkasan pembelian dan penjualan broker lain agar Anda mengetahui kondisi pasar saat itu.
No. 4 menunjukkan tombol pemasangan order yang ada di sisi kanan layar.
3. Trading Futures di MEXC
Untuk memulai trading futures di Futures MEXC, Anda harus mentransfer dana dari akun spot ke akun derivatif (kontrak).
Saat memasang order, Anda menentukan harga dan jumlah aset yang ingin di-trade, lalu mengonfirmasi dengan menekan opsi “Beli/Long” atau “Jual/Short”.
Opsi futures menawarkan berbagai tingkat leverage pada berbagai kombinasi trading.
Bursa MEXC mendukung leverage hingga 400x. Leverage maksimum bergantung pada margin awal dan pemeliharaan
Bursa memungkinkan pengguna untuk mengubah posisi long dan short mereka dalam mode cross margin. Misalnya, posisi long adalah 30x dan posisi short adalah 90x. Untuk melakukan hedging dari risiko, trader dapat menyesuaikan leverage trade dari 90x menjadi 30x.
Platform ini mendukung trader dengan berbagai preferensi margin dengan menawarkan berbagai mode margin.
Mode cross margin membagi margin pada dua posisi yang dibuka dengan mata uang kripto yang sama. Segala laba atau kerugian dari satu posisi dapat digunakan untuk menyesuaikan saldo trade lainnya.
Isolated margin hanya menerima margin terhadap posisi yang dibuka. Jika terjadi kerugian, trade hanya akan rugi terhadap posisi tersebut saat penyelesaian. Hal ini membuat saldo mata uang kripto tidak tersentuh. Pilihan ini adalah yang terbaik bagi semua trader baru karena melindungi saldo koin kripto utama.
Sebagai pengaturan default, semua trader memulai trading dalam mode isolated margin.
4. Mengapa trader memilih Futures?
Trading futures menawarkan banyak keunggulan yang menarik bagi semua investor. Karena merupakan derivatif keuangan yang mendasarkan nilainya pada aset keuangan atau fisik, derivatif ini sangat baik untuk manajemen risiko dan hedging dalam mining dan trading mata uang kripto. Pengurangan risiko ini membuat trading futures lebih efisien dalam menghadapi risiko.
Penafian: Materi ini tidak terkait dengan penyediaan saran mengenai investasi, pajak, hukum, keuangan, akuntansi, konsultasi, atau layanan terkait lainnya dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli, menjual, atau memiliki aset apa pun. MEXC Learn hanya menyediakan informasi, tetapi tidak memberikan saran keuangan. Anda harus memastikan bahwa Anda sepenuhnya memahami risiko yang terlibat sebelum berinvestasi.
Bergabung dengan MEXC dan mulai trading hari ini